Kamis, 14 Mei 2009

EYESHIELD 21

EYESHIELD 21

Awalnya manga ini menceritakan tentang dua pemuda pemain sepak bola amerika yang berada di satu sekolah.Kedua pemuda ini mempunyai kemampuan yang berbeda, yang satu keahliannya di bidang tenaga dan yang satu lagi mempunyai keahlian di bidang teknik. Kedua pemuda ini mempunyai impian yaitu bermain di stadion nasional Jepang dan menjadi juara di tingkat nasional. Akan tetapi, mereka berdua tidak mempunyai tim yang lengkap untuk bermain sebagai tim yang utuh .
Untuk mengatasi itu, salah satu pemuda itu mempunyai ide untuk membuat klub sepak bola amerika di sekolahnya. Akhirnya, klub itu terwujud. Akan tetapi, pada tahun pertama, klub itu kurang diminati oleh para murid di sekolahnya,yang akhirnya membuat mereka gagal ke liga nasional.
Di tahun kedua,mereka pun mencoba mencari pemain yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Mereka pun menemukan pemain yang mereka idamkan selama ini. Dia dijuluki "Eyeshield" karena dia memakai pelindung mata pada pelindung kepalanya untuk mencegah identitas dia diketahui oleh orang lain, dan perjalanan panjang pun dimulai dari sini.

from:globaltv.co.id

IDATEN JUMP

IDATEN JUMP

Idaten Jump adalah series dari manga (komik jepang) yang diciptakan oleh Toshihiro Fujiwara yang berseri di Comic Bom Bom, tentang anak laki-laki yang sangat menyukai sepeda Lumpur/ gunung. Diadaptasikan menjadi 52 episode anime oleh Aniplex. Sho Yamato sangat menyukai bersepeda gunung (MTB), dia selalu berlatih di “X-Zone” dengan teman-temannya, Kekeru dan Makoto,dengan sepeda yang dibuat oleh bapaknya., yang diberi nama “X-Kaiser”.
Suatu hari, dia ditantang untuk berlomba oleh team MTB yang bernama Shark Tooth dan siapapun yang memenangkan perlombaan balap dapat menguasai “X-Zone”. Karakter utama dari cerita, dia adalh pengendara MTB yang handal dan mampu melakukan trik trik yang luar biasa. Lalu ia mengalahkan Gabu untuk mengkontrol X City dengan bantusan dari Koei, Kyochiu, dan Makoto, juga Arthur. Setelah mengalahkan ayahnya (yang dbawah pegaruh kuasa kejahatan kuno), Sho memilih untuk meninggalkan teman-temannya untuk menetap di X-Zone, tapi dengan bantuan Hosuke, Sho mampu bepergian dengan bebas antara Bumi dan X Zone dan berkumpul kembali dengan teman-temannya.
Kini teman-teman dapat menyaksikannya pada pukul 6 sore hanya di GLOBAL TV!


from:www.globaltv.co.id

Sabtu, 02 Mei 2009

NARUTO

NARUTO

NARUTO adalah manga dan anime karya Masashi Kishimoto. Bercerita seputar kehidupan tokoh utamanya, Naruto Uzumaki, seorang ninja remaja yang berisik, hiperaktif, dan ambisius; dan petualangannya dalam mewujudkan keinginan untuk mendapatkan gelar Hokage, ninja terkuat di desanya.

Manga Naruto pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha pada tahun 1999 dalam edisi ke 43 majalah Shonen jump. Di Indonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo. Popularitas dan panjang seri Naruto sendiri (terutama di Jepang) menyaingi Dragon Ball karya Akira Toriyama, sedangkan serial anime Naruto, diproduksi oleh Studio Pierrot dan Aniplex, disiarkan secara perdana di Jepang oleh jaringan TV Tokyo dan juga oleh jaringan televisi satelit khusus anime, Animax, pada 3 Oktober 2002 sampai sekarang. Seri pertama terdiri atas 9 musim. Musim pertama dari seri kedua mulai ditayangkan pada tanggal 15 Februari 2007. Di Indonesia, anime Naruto ditayangkan oleh Global TV setiap hari Senin hingga Jumat pada pukul 18.30. Dua episode berurutan ditayangkan sekaligus, sehingga durasi penayangan menjadi satu jam. Trans TV juga pernah menayangkan anime Naruto dan sempat diulang hingga beberapa kali. Indosiar juga akan menayangkan Naruto, namun tidak dari awal melainkan langsung ke Naruto Season 4.


from:http://id.wikipedia.org/wiki/Naruto